Sabtu, 27 Juli 2013

Investasi



https://www.facebook.com/Catatan Entrepreneurku ke 11
Bpk Teddy saputra

Investasi
-----------

Buat semua yg ada disini tentu sudah mempunyai spirit entrepreneur dimana sebagian sudah mempunyai business dan sebagian lagi sedang merencanakannya.

Business itu seperti kendaraan anda untuk mengantarkan passion anda menuju pasar dimana pada akhirnya pasar yg akan menilai apakah business anda baik atau tidak...

Saat ini dengan bekerja di hongkong anda mungkin bisa mendapatkan uang sebesar Rp 5,000,000 per bulan, dan dengan perhitungan kasar, ketika anda kembali ke Indonesia untuk menjadi seorang entrepreneur maka penghasilan anda haruslah lebih besar dari Rp 5,000,000 atau anda akan terdorong untuk kembali lagi ke hongkong bukan ??

Maka, jelaslah sudah, Business yg nanti anda akan jalankan harus mampu (target) untuk menghasilkan uang lebih besar dari Rp 5,000,000 per bulan...

Tetapi, ada beberapa hal yg harus anda pahami

1. Hampir tidak ada usaha business yg baru dimulai bulan pertama, kedua, ketiga langsung untung sesuai target
2. Saya hampir tidak percaya bahwa ada yg nama nya mulai business tanpa modal uang

Karena itu, saya ingin mengajak semua yg ada disini, yuk mulai sekarang disisa kontrak anda di hongkong, anda tabung biar banyak dan kurangi pengeluaran untuk hura hura.... nah setelah anda kembali ke Indonesia, anda mempunyai modal yg cukup banyak sehingga business anda akan lebih kuat...

Teman teman yg tergabung dalam UCEO akan kami ajarkan (dimulai 19 agustus nanti) bagaimana anda berpikir secara "keuangan" untuk memperkuat dasar business anda...

Salam Entrepreneur

Yuk yuk yuk, mulai membuat perencanaan business anda dengan menabung untuk modal usaha nya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar